Home Blog Page 115

5 Variety Show Korea yang Seru untuk Diikuti

0
variety show Korea
sumber gambar: freepik/mego-studio

Variety show Korea bisa jadi alternatif tontonan untuk menikmati waktu bersantai di akhir pekan ini. Apalagi bagi kamu yang lebih suka menghabiskan banyak waktu di rumah dan bersantai.

Kamu salah satu penonton setia variety show Korea? Ada rekomendasi beberapa variety show berikut ini. Supaya kamu punya referensi tontonan menghibur untuk menambah keseruan di akhir pekan.

Running Man

Variety pertama tayang pada 11 Juli 2010 menjadi episode pertama dari variety show bergengsi di Korea ini, Running Man disiarkan di saluran televisi Korea SBS. Acara ini berisi tantangan yang dilakukan oleh 8 anggota tetap nya dan mengundang banyak tamu seperti idol, selebriti, aktor, aktris dan orang-orang terkenal lainnya. 

The Return Of Superman

Selanjutnya variety show yang cocok bagi kamu yang gemas melihat tingkah lucu anak-anak, The Return Of Superman, mengisahkan keseharian para Ayah yang rata-rata selebriti bersama anak mereka selama kurang lebih 2 hari sedangkan para Ibu pergi berlibur sejenak.

Baca Juga: 5 Drama Korea Menarik yang Bisa Kamu Tonton Di Tahun Ini

King Of The Masked Singer

King Of The Masked Singer, menghadirkan ajang unjuk bakat menyanyi para idol Korea dimana para juri yang hadir diminta untuk menebak siapa yang ada dibalik topeng atau kostum yang dikenakan para kontestan. Setiap episode nya menghibur sebab banyak juri dari kalangan idol ataupun artis yang diundang.

Weekly Idol

Ingin melihat aktivitas seru yang dilakukan oleh idol favorit kamu? Tonton variety show Weekly Idol ini, jika beruntung kamu akan disuguhkan dengan kehadiran idol favorit kamu di acara yang satu ini. Ada berbagai tantangan dan game seru yang menguji kekompakan dan menghibur para penggemar.

I Live Alone

Seperti apa sih kira-kira kehidupan para selebriti atau idol favorit kamu? Variety show I Live Alone ini bisa jadi inspirasi hiburan mu sobat. Acara ini memberikan kamu gambaran sekilas bagaimana kehidupan sehari-hari para selebriti maupun idol Korea. 

Tertarik menonton salah satu dari antara variety show Korea tadi? Tenang saja, tidak perlu takut terkendala bahasa, beberapa variety show tadi bahkan hampir semua, memiliki terjemahan baik dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris.

Tips Liburan Tidak Terganggu Dengan Stres Pekerjaan

0
Tips Liburan Tidak Terganggu Stres
Sumber gambar : freepik/ViDIstudio

Merasa suntuk dengan pekerjaan sampai mengganggu kesehatan? Mungkin ini saatnya Sobat liburan. Manfaatkan cuti tahunan dengan liburan sejenak untuk refreshing dari penatnya pekerjaan. Terlebih saat ini perjalanan jarak jauh dan tempat wisata yang sudah dibuka kembali.

Namun ketika liburan ada kalanya masih teringat dengan pekerjaan yang perlu diselesaikan. Hal ini membuat liburan yang seharusnya menjadi ajang menyegarkan pikiran malah membuatmu semakin stress dengan pekerjaan. Nah, berikut ini tips supaya liburanmu tidak diganggu dengan stres pekerjaan.

Sebelum Liburan Luangkan Waktu Istirahat

Tips Liburan Tidak Terganggu Stres
Sumber gambar : freepik/jcomp

Usahakan jauhkan diri dengan aktivitas yang mengganggu waktu istirahatmu beberapa hari menjelang liburan. Hindari bermain ponsel hingga larut malam, membaca buku hingga larut, dan aktivitas lainnya. Buatlah waktu istirahatmu lebih berkualitas sehingga pikiran lebih tenang.

Berkumpul dengan Teman

Tips Liburan Tidak Terganggu Stres
Sumber gambar : freepik/pressfoto

Berkumpul dan menghabiskan waktu bersama orang-orang baik kerabat, teman, atau orang-orang baru dapat membuat rasa bahagia dan menghibur, sehingga memberi energi dan pengalihan dari beban pikiran.

Lakukan Olahraga/Meditasi

Tips Liburan Tidak Terganggu Stres
Sumber gambar : freepik/senivpetro

Jika kamu seorang yang introvert, coba untuk melakukan olahraga atau meditasi yang dapat menenangkan pikiran. Olahraga seperti yoga, jalan santai, menari, hingga tai chi bisa jadi alternatif olahraga yang dapat dicoba.

Lakukan Hal Kreatif

Tips Liburan Tidak Terganggu Stres
Sumber gambar : freepik/pressfoto

Hilangkan stress  dengan kegiatan yang kreatif seperti menulis jurnal atau diary, melukis, mewarnai, atau membuat kerajinan tangan. Meskipun Sobat merasa diri tidak kreatif, kegiatan ini dapat membantu mengurangi stress.

Nah itu tadi beberapa tips supaya liburanmu tidak terganggu dengan stress pekerjaan. Karena liburan memang sejatinya dilakukan dengan pikiran yang tenang tanpa beban supaya terasa lebih menyenangkan. Jadi kemana tujuan liburan sobat kali ini? Kemana aja tujuan liburanmu, beli tiketnya di Klik Indomaret aja, karena mudah dan hemat loh.

Tips Liburan Tidak Terganggu Stres

Beli Tiket Perjalanan di sini

Kepiting dan Rajungan, Ini Dia Perbedaannya

0
kepiting dan rajungan
sumber gambar: freepik/sommail/dashu83

Kepiting dan rajungan adalah dua hewan air yang lumayan digemari khususnya bagi para penggemar seafood, karena rasanya yang fresh dan nikmat untuk dimakan bersama-sama.

Umumnya seafood diolah dengan berbagai cara bisa dibakar, ditumis, bumbu saus padang, asam manis dan banyak lainnya. Salah satu jenis seafood yang banyak digemari adalah kepiting hewan bercapit dan bercangkang cukup keras ini punya cita rasa yang nikmat.

Meski begitu ternyata ada hewan lain yang bentuknya hampir mirip. Yaitu rajungan yang juga disukai banyak orang, nah agar tak salah pilih berikut beberapa perbedaan kepiting dan rajungan yang bisa sobat lihat.

Rasa Daging 

Dari segi daging terdapat perbedaan antara kedua hewan laut ini sobat. Daging kepiting sendiri, dinilai lebih punya banyak daging dan rasa daging yang cenderung manis. Sedangkan rajungan tidak sebanyak daging kepiting, namun jika rajungan berukuran besar dan bercangkang keras memiliki daging yang tebal.

Ukuran Tubuh

Ukuran tubuh kepiting sedikit lebih besar dibandingkan dengan bentuk tubuh yang lebih bulat dan tebal. Sedangkan ukuran tubuh rajungan lebih kecil dan juga tampak lebih ramping dibandingkan dengan kepiting.

Perbedaan Warna

Umumnya cangkang kepiting berwarna hijau kecoklatan sedangkan warna tubuh rajungan lebih ke putih kebiru-biruan. Meski begitu, kedua jenis hewan dan jenis kelaminnya masing-masing tetap memiliki perbedaan warna juga.

Habitat Hidup

Habitat dari kedua jenis hewan ini juga berbeda sobat, jika kepiting bisa hidup di darat maupun di air. Berbeda dengan rajungan, mereka hanya mampu hidup di dalam air lebih tepatnya di laut dan tidak bisa hidup tanpa air.

Nah sobat itu dia perbedaan keduanya yang bisa kamu simak. Sekarang sudah tau kan bedanya kedua hewan ini? Jadi jangan salah pilih ya sobat, masing-masing mempunyai gizi yang sama-sama baik bagi kesehatan.

kepiting dan rajungan
Periode berlangsung dari 01 September – 30 September 2022

Klik Indomaret Bagi Tiket Promo Di Kai Expo 2022

0
Kai Expo
Sumber gambar: Klik Indomaret

KAI Expo 2022 kembali digelar setelah dua tahun absen dengan tema Adaptive in Collaboration. Digelar selama 2 hari, 17-18 September 2022 di Jakarta Convention Center terdapat berbagai aktivitas seru yang bisa kamu ikuti mulai dari lomba berhadiah, pameran, talkshow, hingga konser musik dari musisi ternama. 

Selain itu ada juga banjir promo tiket perjalanan kereta api jarak jauh dan doorprize menarik lainnya. Ada sekitar 77.000 tiket promo yang dapat digunakan di tanggal 19 September s.d 18 Oktober 2022 ke berbagai destinasi di seluruh Indonesia. Tujuan pengadaan tiket promo ini untuk memperingati Hari Ulang Tahun PT.KAI yang ke-77.

Tidak hanya pameran dan promo dari PT KAI tetapi juga ada dari mitra, salah satunya Klik Indomaret. Toko online dari Indomaret ini hadir untuk memudahkan konsumen berbelanja berbagai kebutuhan dalam satu aplikasi. Selain menjual produk kebutuhan sehari-hari juga menjual tiket perjalanan pesawat, kapal ferry dan kereta api.

Hadirnya Klik Indomaret dalam KAI Expo 2022 kali ini menawarkan berbagai promo menarik. Kamu bisa dapatkan cashback Rp 50.000 setiap pembelian tiket kereta api minimal Rp 300.000 di booth Klik Indomaret. Tidak hanya itu, kamu juga bisa dapatkan tambahan voucher belanja senilai Rp 25.000 jika bergabung menjadi member baru.

Tentu kesempatan ini menarik dan sayang untuk dilewatkan, apalagi bagi kamu yang dalam waktu dekat ingin bepergian menggunakan kereta api. Jadi, jangan lupa kunjungi booth Klik Indomaret di KAI Expo 2022 dan unduh aplikasi Klik Indomaret untuk dapatkan promo menariknya. 

Informasi selengkapnya mengenai tiket, pameran maupun event KAI Expo ini lebih lanjut bisa kamu akses melalui laman website resmi kai.id

Beli Tiket Perjalanan di Klik Indomaret

80,700FansLike
507,335FollowersFollow
241,828FollowersFollow

Top Article

Feedback
Feedback
Seberapa puas Sobat dengan Blog Klik Indomaret?
Tuliskan komentar Anda
Kirim Penilaian
Terima kasih telah mengirimkan tanggapan Sobat!