Ukuran koper kabin
Sumber gambar : freepik/SoftForest

Setiap akan liburan pasti tidak lepas dengan yang namanya koper. Nah, ini dia macam-macam ukuran koper dan mana yang bisa masuk kabin?


Tidak hanya digunakan untuk menyimpan pakaian, koper juga bisa untuk meletakkan berbagai barang seperti buku, obat-obatan, bahkan oleh-oleh ketika liburan. Apalagi mengingat perjalanan jauh yang akan ditempuh tentunya koper menjadi barang yang penting loh.

Mungkin Sobat menganggap semua koper sama saja, tapi ternyata koper memiliki beberapa ukuran berbeda-beda. Oleh karena itu penting untuk memperhatikan ukuran koper sebelum membeli supaya tidak salah. Terlebih jika akan membawa koper untuk masuk ke kabin pesawat.

Nah, ini dia beberapa macam ukuran koper yang bisa digunakan untuk perjalanan jauh.

1. Ukuran Koper 16 Inci

Ukuran koper kabin
Sumber gambar : freepik/garetsvisual

Koper ukuran ini merupakan koper dengan ukuran terkecil dengan dimensi 32x17x24 cm atau 16 inci. Koper ini termasuk koper yang cocok untuk bepergian singkat sekitar 1-3 hari dengan barang-barang yang tidak terlalu banyak.

Nah koper ini juga bisa masuk kabin jadi jangan khawatir untuk menambah bagasi pesawat.

Baca Juga : Tips Packing Saat Mudik Agar Lebih Muat Banyak

2. Ukuran Koper 20 Inci

Ukuran koper kabin
Sumber gambar : freepik/sbcreators

Jika Sobat butuh koper yang bisa masuk kabin tetapi tidak terlalu kecil yaitu koper dengan ukuran 20 Inci. Koper ini jadi koper dengan ukuran maksimal yang bisa masuk kabin dengan dimensi 34x21x53 cm. Tetapi selalu pastikan batas maksimal berat koper tidak lebih dari 7 kg ya, karena meskipun ukurannya sesuai tapi beratnya melebihi batas Sobat perlu menambah bagasi pesawat.

3. Ukuran Koper 22 Inci

Ukuran koper kabin
Sumber gambar : freepik/interstid

Selanjutnya ada koper dengan ukuran 22 inci dengan dimensi 28x22x58 cm. Koper ini merupakan golongan ukuran medium yang tidak bisa dimasukkan ke kabin pesawat. Jadi Sobat perlu untuk memasukkan ke bagasi tambahan ya.

Koper ukuran medium ini biasanya cocok untuk perjalanan mudik atau wisata yang cukup lama seperti satu minggu atau lebih.

4. Ukuran Koper 24 Inci

Ukuran koper kabin
Sumber gambar : freepik/rawpixel.com

Koper dengan ukuran 24 inci dengan dimensi 43x23x63 cm ini termasuk yang kerap digunakan untuk liburan panjang. Karena koper ini bisa menampung beban hingga 26 kg loh. Namun, koper ini tidak bisa masuk kabin pesawat jadi pastikan untuk menambah bagasi dan sesuaikan juga bebannya karena biasanya penambahan bagasi maksimal 20 kg.

5. Ukuran Koper 28 Inci

Ukuran koper kabin
Sumber gambar : freepik/valentyn640

Kemudian ada koper dengan ukuran 28 Inci yang termasuk pada golongan koper besar. Koper ini memiliki dimensi 47x32x73 cm dan bisa menampung beban hingga 35 kg. Koper ini cocok untuk Sobat yang akan pindah rumah atau melakukan perjalanan jauh yang cukup lama.

Jika Sobat ingin membeli koper ini, sebisa mungkin pilihlah dengan 4 roda yang bisa berputar 360 derajat supaya lebih mudah ketika dibawa bepergian.

6. Ukuran Koper 32 Inci

Ukuran koper kabin
Sumber gambar : freepik

Terakhir ada koper dengan ukuran jumbo yaitu 32 Inci dengan dimensi 51x35x81 cm. Koper ini bisa menampung beban hingga 50 kg. Koper ini biasanya digunakan untuk melakukan perjalanan ke luar negeri dengan waktu yang lama. Karena koper ini muat untuk pakaian, keperluan lain, hingga oleh-oleh untuk dibawa pulang.

Nah itu beberapa pilihan ukuran koper yang bisa Sobat beli untuk menyimpan barang ketika perjalanan  jauh. Sebelum membeli koper sebaiknya pastikan untuk memastikan kualitas koper supaya tetap aman ketika dibawa perjalanan jauh.

Jangan lupa selalu menjaga kesehatan ketika akan melakukan perjalanan jauh. Selalu stok obat-obatan, suplemen, dan vitamin ya. Sobat bisa belanja suplemen, dan vitamin di Klik Indomaret karena banyak promo, dan potongan harganya yaa..

Ukuran koper kabin
Periode promo hingga 25 April 2023

Belanja Suplemen dan Vitamin di Klik Indomaret

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here