buah pir
sumber gambar: freepik/azerbaijan_stockers

Mau belanja buah pir tetapi bingung karena banyak jenisnya? Simak jenis-jenis buah pir dan perbedaannya berikut ini.


Buah ini terkenal akan rasanya yang manis dan tekstur dagingnya yang krunchy. Tidak hanya satu, ternyata buah ini punya beragam jenis. Selain memiliki beragam jenis, buah ini juga dikenal akan kandungan serat yang tinggi dan khasiat yang bermanfaat bagi kesehatan. 

Agar tak salah pilih dan tahu lebih jelasnya, berikut ini jenis-jenis buah pir yang perlu kamu kenali.

1. Pir Anjou

buah pir
sumber gambar: freepik/venakr

Pir yang satu ini terkenal dengan kulitnya yang halus dan berwarna hijau atau merah gelap. Buah ini punya rasa yang manis dan tekstur buah yang sedikit renyah, karena tekstur dan rasanya cocok dimakan langsung atau dicampurkan dengan salad.

2. Pir Forelle

buah pir
sumber gambar: freepik/RoYam

Jenis pir yang satu ini terkenal akan bentuk uniknya yang kecil. Kulitnya berwarna kuning dengan bintik-bintik merah terang yang menarik. Tidak kalah dengan penampilannya, rasanya manis, renyah, dan memiliki aroma yang segar.

3. Pir Seckel

buah pir
sumber gambar: freepik/mdjaff

Buah pir yang satu ini punya ukuran kecil dibandingkan dengan jenis lainnya. Penampilan dari pir ini sendiri, memiliki kulit hijau atau coklat dengan ciri khas bintik-bintik merah.

Ukurannya yang kecil cocok untuk jadi cemilan praktis dan sehat. Selain itu, rasanya juga manis dan punya tekstur buah yang renyah.

Baca Juga: 7 Cara Praktis Memilih Buah yang Matang dan Segar

4. Pir Packham

buah pir
sumber gambar: freepik/pixel-shot.com

Ciri khas dari buah pir packham adalah kulit yang berwarna hijau dengan tekstur kulit yang keras. Di sekujur buahnya, juga terdapat bintik-bintik coklat dengan bagian daging buah berwarna putih.

5. Pir Bartlett

buah pir
sumber gambar: freepik/herraez

Pir yang satu ini adalah salah satu jenis pir yang populer, memiliki bentuk yang unik mirip seperti lonceng. Ketika matang seutuhnya pir bartlett berubah warna menjadi kuning pada kulitnya. 

Tekstur daging buahnya yang lembut, menjadikan buah ini sering digunakan untuk salad ataupun topping pada makanan.

Itu dia sobat, jenis-jenis pir yang banyak dijumpai. Buah ini adalah pilihan buah yang lezat, bergizi, dan serbaguna untuk diolah atau dimakan secara langsung. 

Yuk rutin konsumsi buah yang satu ini untuk merasakan manfaat kesehatannya. Cari buah pir segar? Klik Indomaret bisa jadi pilihan, belanja sekarang lebih mudah #TinggalKLiK.

buah pir
Periode promo berlangsung dari 12 Juli – 18 Juli 2023

Belanja Pear Segar Di Klik Indomaret

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here