mencuci babat sapi
sumber gambar: freepik/Esin Deniz

Siapa yang suka makan jeroan sapi? Meskipun dari luar tampak menakutkan, tapi rasa dari isian sapi ini ternyata enak loh sobat. Ini terbukti dari banyaknya kuliner yang menggunakan isi jeroan sapi, seperti soto, sop, gulai, dan lainnya.

Beberapa bagian isi dari dalam sapi yang biasa digunakan ini meliputi usus, limpa, dan pastinya tidak ketinggalan babat. Walaupun penampilannya unik, babat ini punya cita rasa yang enak loh ketika disajikan dan pastinya diproses dengan dibersihkan terlebih dahulu.

Nah buat kamu yang mau mengolah babat sapi, bisa simak tips membersihkan babat sapi berikut ini supaya lebih bersih dan enak untuk diolah. 

Mencuci Dengan Kapur Sirih

Seringkali kamu pasti melihat babat sapi memiliki tekstur yang agak kasar dan berwarna hitam. Untuk menyiasatinya agar lebih bersih, kamu bisa mencucinya dengan kapur sirih. Caranya rendam selama kurang lebih 30 menit di rendaman kapur sirih.

Kemudian gosok-gosok dan bilas dengan air mengalir hingga babat tampak bersih. Kamu bisa menggunakan alat bantu seperti pisau, untuk mengikis bagian-bagian kotor pada babat. Buang juga bagian lemak jika memang tidak diperlukan.

Merebus Dengan Air Mendidih

Cara ini ampuh untuk menghilangkan bau pada jeroan seperti babat. Apalagi jika kamu merebus babat dengan campuran rempah atau beras yang bisa menghilangkan bau amis pada babat. 

Jangan lupa ketika direbus angkat kotoran-kotoran yang ada pada permukaan air, dan ulangi langkah merebus ini hingga kotoran tidak muncul lagi pada air.

Nah sobat itu dia beberapa tips mudah untuk membersihkan babat sapi yang bisa kamu coba. Babat sapi yang lebih bersih dan tidak berbau amis, akan membuat cita rasa makanan olahan menjadi lebih lezat

mencuci babat sapi
Belanja produk segar lebih mudah di Klik Fresh Klik Indomaret

Yuk Belanja Produk Segarmu Di Klik Indomaret

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here