merawat kulit purging
sumber gambar: freepik

Masih bingung cara mengatasi kulit yang purging? Tak perlu khawatir, kamu bisa cari tahu cara merawat kulit purging dengan tips berikut ini.


Mengalami purging di kulit menjadi hal yang umumnya terjadi ketika kamu mencoba skincare baru. Hal ini karena kulit membutuhkan penyesuaian ketika menggunakan produk kecantikan. 

Nah ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk meminimalkan efek purging ini saat menggunakan skincare baru, tanpa harus menghentikan penggunaannya. Beberapa cara ini bisa kamu coba untuk merawat kulit yang purging sebagai berikut.

1. Bersihkan Wajah dengan Benar

merawat kulit purging
sumber gambar: freepik/makistock

Langkah awal untuk mengatasi purging adalah membersihkan wajah sampai ke pori-pori. Pastikan kotoran, polutan, sisa makeup, dan sisa sunscreen dibersihkan dari wajah setiap malam sebelum tidur dengan metode double cleansing. 

Tidak hanya di pagi dan malam hari, membersihkan wajah juga kamu perlukan setelah berkeringat banyak, misalnya setelah berolahraga.

2. Jangan Lupa Memakai Pelembab

merawat kulit purging
sumber gambar: freepik/ArtPhoto_studio

Guna mengurangi kulit gatal, kemerahan, bahkan mengelupas karena proses purging. Maka, itu tandanya kamu perlu merawat kelembaban kulit. Salah satu cara yang efektif, adalah memakai pelembab yang dapat menghidrasi dan menenangkan kulit.

Jangan lupa diiringi dengan dengan pemakaian sunscreen untuk melindungi kulit wajah dari sinar matahari, sehingga kondisi kulit yang mengalami purging tidak bertambah parah.

3. Melakukan Eksfoliasi

merawat kulit purging
sumber gambar: freepik

Meski purging bisa dikatakan sebagai pembersihan kulit, tapi kamu tetap perlu melakukan eksfoliasi untuk memastikan kulit wajah yang bersih dari sel-sel kulit mati.

Kamu bisa memilih produk eksfoliasi kimia dengan persentase kandungan bahan aktif yang rendah sehingga tidak membuat kulit iritasi. Lalu kurangi juga frekuensinya menjadi hanya sekali seminggu atau sekali per dua minggu.

Karena eksfoliasi membantu mendorong proses regenerasi sel kulit sehingga membuat purging menjadi cepat selesai.

Baca Juga: Cari Tahu Apa Itu Purging dan Ciri-Cirinya Pada Kulit

4. Hindari Memencet Jerawat

merawat kulit purging
sumber gambar: freepik/wayhomestudio

Salah satu tanda purging adalah munculnya jerawat papula dan pustula yang bisa menimbulkan rasa tidak nyaman. Meski, begitu kamu tetap perlu menahan diri untuk tidak menyentuh apalagi memencet jerawat agar kondisi kulit tidak semakin parah.

5. Pilih Produk Skincare yang Lembut

merawat kulit purging
sumber gambar: freepik/artursafronovvvv

Sambil menunggu proses purging selesai, kamu sebaiknya juga merawat kulit wajah dengan produk-produk skincare yang lembut dan bisa dipakai oleh kulit yang sedang sensitif. 

Hindari melakukan perawatan kulit secara berlebihan, setelah proses purging selesai kamu dapat kembali memakai produk skincare seperti sebelumnya.

Rangkaian Loreal Paris Glycolic Bright Dapat Dipakai Saat Kulit Purging

Kamu yang sudah terbiasa memakai rangkaian produk L’Oreal Paris Glycolic Bright bisa tetap memakai rangkaian ini saat purging. Tak perlu khawatir dengan kandungan bahan aktif glycolic acid di rangkaian ini. 

merawat kulit purging
Temukan produk L’Oreal Paris di Klik Indomaret

Karena kadarnya tergolong rendah sehingga masih aman digunakan saat kulit purging. Lagipula, seluruh rangkaian produk L’Oreal Paris Glycolic Bright telah teruji secara dermatologis dan teruji secara klinis sehingga sesuai untuk kulit sensitif. 

Ada rangkaian L’Oreal Paris Glycolic Bright yaitu L’Oreal Paris Glycolic Bright Peeling Toner. Toner ini diformulasikan dengan 5% glycolic acid yang aman digunakan untuk semua jenis kulit, termasuk kulit sensitif dan rentan berjerawat. 

Kemampuannya membersihkan dan mengangkat sel kulit mati dengan lembut dan membantu proses regenerasi kulit, untuk memberikan hasil kulit yang tampak halus dan bercahaya dalam 30 detik.

Aplikasikan toner ini di wajah yang sudah dibersihkan pada malam hari. Walau bisa digunakan setiap hari, tetapi saat kulit mengalami purging, kamu bisa memakainya dua hari sekali dulu untuk meminimalkan potensi iritasi. Jika tidak terjadi masalah, bisa ditingkatkan pemakaiannya menjadi setiap malam.

Nah sekarang sudah tahu kan kalau proses Purging itu adalah hal yang normal? Sudah saatnya rawat kulitmu, memakai L’Oreal Paris Glycolic Bright Peeling saat kulit sedang purging. Temukan rangkaian produk L’Oreal untuk kulit cantik di Klik Indomaret.

merawat kulit purging
Periode promo berlangsung dari 01 – 15 Agustus 2023

Belanja Produk L’Oreal Paris Di Klik Indomaret

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here