Siapa yang gak kenal game satu ini, salah satu game fenomenal dengan fans bejibun di Indonesia. Memiliki berbagai macam karakter hero dengan desain unik dan berbagai macam background tentunya semakin menambah asyiknya bermain Mobile Legend.

Tidak heran game ini selalu menjadi primadona para gamers. Setiap hero Mobile Legend memiliki cerita unik yang membuat para hero ini cocok untuk dibuatkan film. Kira kira siapa aja ya sobat hero yang cocok dibuatkan film, yuk kita cek bersama sobat.

Hayabusa

sumber: gcube.id

Salah satu hero dengan jangkaun serangan yang luas serta memiliki kecepatan di atas hero lainnya membuat Hayabusa jadi primadona. Berdasarkan dari latar belakang cerita, Hayabusa merupakan salah satu ninja termuda yang mendapatkan julukan Shadow of Iga.

Yaitu gelar ninja terkuat untuk melindungi desa Iga dan ditugaskan untuk melakukan balas dendam terhadap pendahulunya yang melakukan penghianatan . Dengan tampilan ninjanya yang keren serta di iringi latar cerita mengenai dunia ninja yang penuh penghianatan dan balas dendam. Hayabusa cocok untuk dijadikan film action thriller.

Yi Sun Shin

sumber: dafunda.com

Yi Sun Shin ini merupakan hero andalan Klik min kalau pengen dapetin assist yang banyak kalau lagi main ML. Dengan ultinya yang dapat menjangkau seluruh arena ini menjadi jaminan dapat assist apalagi kalau sedang war. Tapi tahu gak sobat kalau Yi Sun Shin ini sebenarnya diadaptasi dari pahlawan nasional Korea yang hidup di tahun 1590 lo.

Yi Sun Shin diceritakan sebagai seorang jenderal angkatan laut hebat yang selalu memenangi pertempuran dan menjadi andalan Korea dalam pertempuran pada kawasan laut. Yi Sun Shin cocok untuk diadaptasi menjadi film biografi dengan latar belakang kerajaan Korea serta pertempuran megah di tengah laut.

Kaja

sumber: postwallpap3r

Pemimpin dari Nazar Guardians yang melindungi Celestial Place. Dengan tampilan Kaza yang berwujud setengah manusia dan setengah burung ini cocok untuk dijadikan film dengan tema Sci-fi yang digabungkan dengan pertempuran para dewa seperti dalam mitologi Yunani sobat.

Beli voucher Google Play dan dapatkan semua hero Mobile Legend hanya di Klik Indomaret

Kadita

sumber: tribunnews

Kadita ini buat sobat yang belum tahu merupakan salah satu hero asli Indonesia lo. Terinspirasi dari Nyi roro Kidul sang penguasa laut selatan. Bahkan saat pelucurannya Moonton sebagai pihak developer melakukan ritual tarian penyambutan lo sobat untuk Nyi Roro Kidul. kadita bakalan cocok banget dengan film genre horror yang dibalut dengan action.

Tigreal

sumber:Akanagi

Salah satu hero tank andalan Klik min waktu pertama kali nyobain game Mobile Legend. Cara penggunaanya yang mudah serta harganya yang murah ngebuat Tigreal jadi andalan para player newbie yang suka makai hero bertipe tank.

Tigreal sendiri memiliki latar belakang cerita seorang kesatria tangguh yang selalu menjadi baris terdepan setiap peperangan dan tidak mentolerir kesalahan kecil yang dilakukan anak buahnya. Dengan latar belakang kayak gini Tigreal cocok dibuatkan film action perang ala film 300 contohnya.

Setiap hero yang ada di Mobile Legend punya tampilan unik yang bisa sobat ganti lo. Selain tampilan default hero saat pertama kita beli terdapat berbagai skin tambahan juga. Selain tampilan yang berubah, skin ini juga dapat menambah nilai skill hero kamu lo sobat.

KUMPULKAN STAMP MOBILE LEGEND X THE KING OF FIGHTERS! SETIAP PEMBELIAN PRODUK VIRTUAL PILIHAN

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here