Penggunaan aksesoris sebagai pelengkap bisa dibilang menjadi sebuah keharusan untuk menunjang penampilan. Aksesoris penunjang seperti topi, dasi, kaca mata dan jam tangan biasa digunakan sebagai penunjang penampilan.

Salah satu jenis jam tangan yang sedang digemari adalah smartwatch atau smartband yang berbasis digital dan mudah digunakan untuk berbagai kebutuhan.

Klikmin punya beberapa rekomendasi smartwatch atau smartband yang bisa jadi pilihan mu sobat.

Samsung Galaxy Active2 Galaxy Watch

Sumber gambar : Klik Indomaret

Siapa yang tidak kenal dengan brand ternama yang satu ini, selain gadget canggih lainnya Samsung juga mengeluarkan Samsung Galaxy Active2 Galaxy Watch ini sobat. 

Dengan teknologi yang mumpuni seperti water resistant, Touch- sensitive bezel, corning gorilla glass dan fitur canggih lainnya akan memudahkan berbagai aktivitas kamu.

Amazfit Mi Watch Ami

Sumber gambar : Klik Indomaret

Amazfit Mi Watch Ami berikut ini bisa jadi pilihan sobat. Jam tangan ini cocok untuk kamu penggiat olahraga, karena punya beberapa fitur canggih.

Seperti fitur pengukur kadar oksigen dalam darah, fitur monitor detak jantung, resistensi air 5 ATM dan konektivitas bluetooth yang memudahkan. 

Oase Smartband

Sumber gambar : Klik Indomaret

Kurang suka dengan model smartwatch? Sobat bisa pilih Oase Smartband dengan harga yang terjangkau dan model yang ramping ini sobat.

Oase smartband ini bisa jadi pilihan, kalau kamu mau punya jam tangan dengan fitur keren dan harga terjangkau.

Xiaomi Mi Smartband 6 Ami

Sumber gambar : Klik Indomaret

Xiaomi Mi Smartband 6 Ami, punya model yang ringkas dan ringan seperti gelang. Serta memiliki berbagai fitur canggih seperti kapasitas baterai, layar kaca anti gores, material casing yang ringan serta gelang yang bisa diganti model dan designnya.

Bagaimana dengan rekomendasi? Bukan cuma beberapa rekomendasi di atas, masih banyak smartwatch atau smartband lain yang bisa kamu pilih dan sesuaikan dengan kebutuhan mu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here