Perbedaan Kredit dan Paylater
Sumber gambar : freepik/user2846165

Metode pembayaran kredit dan paylater kini semakin digemari khususnya ditanggal tua. Kredit dan paylater bisa jadi solusi ketika keuangan menipis tetapi perlu belanja kebutuhan.


Metode pembayaran non tunai seperti kredit dan paylater kini semakin populer di kalangan anak muda. Terlebih lagi saat ini berbagai e-commerce hampir semua menyediakan metode pembayaran ini. Tidak dipungkiri bahwa kredit dan paylater memberikan kemudahan pembayaran diakhir.

Meskipun terlihat mirip tetapi pembayaran kredit dan paylater memiliki perbedaan. Jadi apa perbedaan antara metode pembayaran kredit dan paylater mana yang lebih cocok untuk Sobat?

Proses Pengajuan

Perbedaan Kredit dan Paylater
Sumber gambar : freepik

Pengunaan kredit dan paylater memang mudahkan karena dapat mengurangi pengeluaran secara tunai, sehingga uang tunai bisa digunakan untuk hal lain. Namun, untuk prose pengajuannya memiliki perbedaan.

Jika paylater prosesnya cenderung lebih cepat karena semuanya berbasis online. Dokumen yang dibutuhkan juga lebih sedikit seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga (KK). Bahkan ada beberapa platform paylater yang hanya membutuhkan KTP saja.

Sedangkan pembuatan kartu kredit memerlukan dokumen yang lebih lengkap seperti KTP, NPWP, Slip Gaji, Buku Tabungan, hingga Surat Pemberitahuan Pajak (SPT). Umumnya dokumen untuk pengajuan kartu kredit lebih detail da nada proses wawancara juga supaya lebih aman.

Tenor Pinjaman

Perbedaan Kredit dan Paylater
Sumber gambar : freepik

Berikutnya ada tenor pinjaman atau jangka waktu penyelesaian cicilan yang harus dipenuhi sebelum jatuh tempo. Pada umumnya kartu kredit memiliki tenor yang lebih lama dibandingkan paylater.

Tenor pinjaman kartu kredit biasanya mulai dari 1 bulan sampai 36 bulan. Sedangkan paylater lebih singkat yaitu 1-12 bulan saja. Bahkan untuk beberapa paylater ada yang jangka waktunya hanya dalam hitungan hari atau minggu saja. Pemilihan tenor ini biasanya berpengaruh pada bunga cicilan. Sehingga penting untuk diperhatikan sebelum memilih tenor pinjaman supaya bunga cicilannya tidak membengkak.

Limit Pinjaman

Perbedaan Kredit dan Paylater
Sumber gambar : freepik/tirachardz

Limit pinjaman atau batas pinjaman, baik kartu kredit dan paylater memiliki perbedaan. Biasanya limit kartu kredit lebih besar dibandingkan paylater. Biasanya limit pinjaman pada kartu kredit disesuaikan dengan slip gaji yang diberikan pada saat pengajuan sedangkan paylater cenderung lebih kecil.

Namun, seiring penggunaan kartu kredit pihak bank akan mengevaluasi penggunaan dan pembayarannya. Jika sering digunakan dan pembayarannya disiplin maka pihak bank akan menaikkan limit kartu kredit. Nah, begitu pula paylater, jika sering digunakan dan pembayarannya tidak pernah lewat dari jatuh tempo maka limit pinjamannya akan ditambah.

Biaya

Perbedaan Kredit dan Paylater
Sumber gambar : freepik/maks_lab

Selain bunga, ternyata terdapat biaya tambahan untuk penggunaan kartu kredit maupun paylater. Biasanya paylater tidak memiliki biaya tahunan, tetapi ada biaya tambahan dalam setiap transaksi pinjaman. Selain itu paylater juga dikenakan denda jika terjadi keterlambatan pembayaran.

Sementara biaya untuk kartu kredit cukup beragam, bahkan ada layanan kartu kredit yang memiliki fitur bebas annual free atau bebas biaya tahunan. Meskipun jauh berbeda dari sistem pembayaran tetapi terdapat keuntungannya masing-masing antara kartu kredit maupun paylater.

Jadi setelah membaca informasi di atas Sobat lebih memilik kartu kredit atau paylater? Ada baiknya Sobat riset terlebih dahulu sebelum melakukan pengajuan kartu kredit ataupun paylater. Supaya tidak sampai salah dan terlena karena kemudahannya sehingga banyak biaya tambahan yang dibayarkan.

Nah, supaya lebih hemat jangan lupa belanja dengan menggunakan promo pembayaran kartu kredit dan paylater di Klik Indomaret. Belanja berbagai kebutuhan di Klik Indomaret aja, karena banyak promonya, gratis ongkir, dan satu jam sudah sampai rumah loh. Jadi tunggu apa lagi, ayo download Klik Indomaret sekarang!

Perbedaan Kredit dan Paylater

Belanja Berbagai Kebutuhan di Klik Indomaret

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here