Beberapa waktu belakangan ini kita sedang melewati masa-masa berdiam diri di rumah guna mengurangi penyebaran virus Corona. Tentu hal ini membuat kita perlu membuat suasana rumah menjadi senyaman mungkin agar kita tetap betah dan tidak mudah bosan selama masa karantina ini.
Salah satu masalah yang cukup jarang diketahui banyak orang adalah, sirkulasi udara di rumah yang bisa terganggu akibat polusi. Hah? Polusi? Kalian pasti berpikir kalau polusi udara sebatas asap kendaraan atau asap pabrik yang tersebar di luaran sana.
Nyatanya gak seperti itu, ada beberapa penyebab yang bisa menjadi timbulnya polusi udara di dalam rumah. Berikut ini penjelasannya untuk kalian.
Pengharum ruangan
Pasti banyak dari kita yang menyukai aroma ruangan yang harum dan membuat kita menjadi lebih betah di dalam ruangan. Tapi, di balik itu semua juga ada bahaya yang mengintai, polusi udara di dalam ruangan juga bisa dipengaruhi oleh pengharum ruangan ini.
Nah pengharum ruangan, bisa menjadi salah satu penyebab timbulnya masalah pernapasan. Apalagi ada beberapa pengharum ruangan yang mengandung bahan kimia. Jenis-jenis VOC yang dianggap berbahaya antara lain acetone, ethanol, d-limonene, pinene, dan acetate. Bahan kimia lain yang sering digunakan dalam pengharum ruangan adalah benzene dan formaldehyde yang memiliki potensi menyebabkan kanker (karsinogenik)
AC yang kotor
Pendingin udara seperti air conditioner ataupun kipas angin, juga berpotensi membuat polusi udara di dalam ruangan. Hal ini dikarenakan debu yang menempel di penyaring AC atau kipas, tidak dibersihkan secar ruitn sehingga menumpuk dan ikut terbawa oleh angin yang dikeluarkan.
Kasur yang kotor
Matras atau karpet yang kotor juga bisa menjadi salah satu penyebab polusi udara dalam ruangan. Sama halnya seperti kipas atau AC, debu yang menumpuk di permukaan kasur dan karpet bisa menyebabkan berbagai masalah. Seperti masalah pernapasan, ruam pada kulit, munculnya serangga seperti tungau dan masih banyak lainnya.
Asap rokok
Last but not least, asap yang ditimbulkan oleh kendaraan bukan satu-satunya polusi udara yang tidak baik untuk kesehatan. Asap rokok menjadi salah satu penyebab polusi udara di dalam ruangan. Asap yang dikeluarkan sangat berbahaya bagi kesehatan paru-paru. Serta aroma yang dikeluarkan juga akan menempel di baju, kasur atau benda-benda lain.
Untuk menetralisir udara yang kotor di rumah, kalian harus rajin membersihkan setiap sudut ruangan agar bebas dari debu dan kotoran. Selain itu, rutin membersihkan pendingin udara dan tidak merokok di dalam ruangan.
Temukan Berbagai Produk Kebersihan Rumah Di Sini Sobat!