Long weekend sebentar lagi sobat! Sudah punya rencana untuk menghabiskan waktu liburan nanti? Kalau belum ada banyak loh hal yang bisa kalian lakukan, agar tidak merasa bosan. 

Gak mesti jalan jauh ke luar kota. Kalian bisa melakukan beberapa kegiatan untuk mengisi long weekend ini cukup dari rumah aja. Penasaran kan apa aja kegiatannya? Yuk cek di bawah sini.

Marathon film

Menonton film secara marathon di rumah, menjadi kegiatan pertama yang bisa kalian lakukan untuk menghabiskan waktu akhir pekan ini. Ditambah sambil makan cemilan di sofa yang hangat.

Ingat ya sobat unyuk selalu gunakan situs resmi saat menonton film kesukaanmu, karena itu tandanya kamu mengapresiasi si pembuat film dan aktor/aktris kegemaranmu.

JAJAN TERUS! PROMO DISKON RP 5.000,- PRODUK POINT COFFEE, PIZZA, SAY BREAD, DONUT, NASI BENTO

Berkebun

Memiliki hunian yang minimalis tentu memiliki keuntungan dan kekurangan tersendiri bagi para pemiliknya. Penataan ruangan yang strategis diperlukan agar ruangan di setiap sudut rumah tidak terlihat sempit dan sirkulasi udara juga lebih sejuk.

Melakukan kegiatan berkebun, bisa jadi solusi untuk menghabiskan waktu di akhir pekan. Karena bisa melepas stress dan merupakan kegiatan positif.

Bermain bersama hewan peliharaan

Sebagai pet lovers, bermain bersama hewan peliharaan menjadi salah satu pelepas stress yang bisa kalian lakukan saat menghabiskan waktu akhir pekan.

Selain bermain bersama mereka, kalian juga bisa memberikan perhatian ekstra pada hewan peliharaan. Seperti memandikan, mengajak jalan sore, menyisir bulu mereka atau membuat mainan yang membuat mereka semakin aktif.

Menata ulang ruangan

Ingin suasana baru yang menyenangkan di dalam rumah? Caranya kamu bisa menata ulang ruangan di penjuru rumah saat menghabiskan akhir pekan. Akhir pekan dianggap sebagai waktu yang tepat, karena kita tidak terburu-buru atau dihantui oleh kerjaan.

Nah itu dia soba, beberapa rekomendasi kegiatan yang bisa kamu lakukan untuk menghabiskan waktu akhir pekan kalian. Kalau kalian? kegiatan apa yang biasa kamu lakukan saat akhir pekan?

Sumber foto utama: Photo by Alisa Anton on Unsplash

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here