jenis-jenis pembalut
sumber gambar: freepik/user18526052

Jenis pembalut ada berbagai macam jenis, pembalut sendiri menjadi salah satu item wajib yang dimiliki perempuan saat mengalami proses menstruasi atau datang bulan. Pembalut sangat membantu supaya aktivitas sehari-hari tidak terganggu karena menstruasi.

Seiring berkembangnya zaman, pembalut di masa kini sudah memiliki berbagai jenis yang disesuaikan dengan berbagai kebutuhan perempuan. Buat kamu yang ingin tahu dan menambah informasi, berikut beberapa jenis pembalut wanita dan kegunaannya. 

Pembalut Sekali Pakai

jenis pembalut
sumber gambar: freepik

Pembalut yang sering berseliweran di minimarket maupun supermarket ini jadi yang lumayan banyak digunakan kaum perempuan. Pembalut ini, punya ukuran, bahan dan tingkat ketebalan yang berbeda-beda tergantung dengan kebutuhan kalian.

Seperti namanya, pembalut ini hanya dapat digunakan sekali dan wajib diganti dalam sehari beberapa kali selama masa menstruasi.

Pembalut Kain

jenis pembalut
sumber gambar: freepik/netrun78

Jenis pembalut yang satu ini dinilai lebih ramah lingkungan dan aman untuk digunakan dalam jangka panjang. Namun, kamu perlu usaha lebih karena pembalut kain ini perlu dicuci hingga bersih agar bisa digunakan kembali nantinya

Menstrual Cup

jenis pembalut
sumber gambar: freepik

Menstrual cup merupakan alat yang diciptakan sebagai pengganti pembalut yang dinilai lebih ramah lingkungan dan aman dari tembus saat digunakan. Ramah lingkungan, karena dapat digunakan kembali setelah dibersihkan. 

Bentuk dari menstrual cup ini, tampak seperti wadah corong kecil yang digunakan untuk menampung hasil menstruasi yang keluar dari area privat.

Baca Juga: 5 Perlengakapan yang Wajib Ada Saat Datang Bulan

Tampon

jenis pembalut
sumber gambar: freepik/tania12061997

Hampir sama dengan pembalut sekali pakai, namun tampon memiliki cara penggunaan yang berbeda. Tampon memiliki bentuk yang lebih kecil dari pembalut sekali pakai, serta berbentuk lonjong dan memiliki seutas tali di ujung belakangnya.

Panty Liner 

jenis pembalut
sumber gambar: freepik/Roksana

Tidak seperti pembalut lainnya, panty liner memiliki bentuk yang lebih kecil, lebih tipis dan memiliki daya serap yang lebih sedikit. Hal ini karena kegunaan dari panty liner adalah menjaga kelembaban pada bagian intim wanita, jadi tidak untuk digunakan saat menstruasi sobat.

Nah, Ladies udah pernah coba jenis pembalut tadi? Apapun yang kalian kenakan pastikan aman dan nyaman untuk digunakan. Apalagi sebelum mencoba menggunakannya, cari tahu lebih dahulu mengenai pembalut yang ingin kamu gunakan.

Untuk lebih amannya lagi kamu bisa menanyakan atau konsultasi langsung mengenai penggunaan jenis pembalut yang aman atau hal-hal mengenai siklus menstruasi lainnya ke Dokter yang spesialis di bidang tersebut ya sobat.

jenis pembalut
Periode promo berlangsung dari 01 Agustus – 31 Agustus 2022

Yuk Beli Kebutuhan Kamu Di Klik Indomaret

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here