Woman cleaning sofa with yellow vacuum cleaner. Copy space. Cleaning service concept.

Kamar yang nyaman, bersih dan cozy merupakan salah satu hal penting bagi para kaum pelajar atau pun pekerja rantau yang sedang tinggal di kost-kostsan. Terlebih lagi, bila kamar kos yang kita tempatin merupakan satu-satunya tempat untuk beristirahat setelah melakukan aktivitas seharian sobat.

Menurut penelitian yang dikeluarkan oleh American Journal of Epidemiology, kamar yang nyaman dan bersih akan meningkatkan kualitas tidur sobat yang membantu membangun mood yang lebih bagus di keesokan harinya lo.

Jadi gak ada salahnya sobat untuk meluangkan waktu sejenak untuk membereskan kamar kita, pastinya kalau kamar kita bersih dan rapi bukan gak mungkin kita bakal lebih merasa damai dan tenang lo. Nah berikut klik min bakal memberikan tips untuk membuat kamar kost sobat menjadi kamar kos idaman.

1. Penataan Ruang Kamar

Menata ruang kamar dengan efisien merupakan salah satu kunci mendapatkan kamar idaman lo sobat. Jangan menaruh barang secara sembarangan, selain itu jika sobat memiliki barang yang tidak terlalu penting. Bisa sobat mulai pikirkan untuk disumbangin, karna barang barang tersebut hanya akan membuat kamar terasa lebih sempit. 

Tata barang barang sobat pada tempat tempat khusus yang tidak terlihat. Sobat bisa manfaatkan ruang kosong yang tidak digunakan seperti kolong kasur, atau membuat rak menggantung minimalis yang tidak memakan tempat di kamar kost sobat.

2. Aroma Kamar

Pewangi ruangan selain membuat aroma kamar sobat lebih segar dan wangi. Ternyata mampu membuat tidur lebih nyenyak lo sobat. Menurut artikel dari sleep.org mengatakan bahwa aroma dan wangi tertentu dapat membuat otak lebih rileks saat kita istirahat pada malam hari.

Daripada membeli semprotan manual yang boros, klik min saranin untuk membeli alat penyemprot otomatis sehingga sobat gak perlu repot untuk menyemprot kamar sobat sendiri.

Nah untuk aroma yang tepat klik min saranin untuk nyobain aroma lavender dan aqua marine air disinfectant dari private brand Indomaret. Selain memiliki aroma yang segar dan lembut aroma yang dikeluarkan pun bertahan lama. Air disenfectant ini juga aman digunakan disekitar bayi maupun area rumah sakit dan juga bebas kandungan cfc, sehingga tidak menyebabkan kerusakan lingkungan jika digunakan oleh sobat nantinya.

3. Kebersihan Ruang Kamar

Kebersihan kamar juga tentunya gak bisa kita lewatkan untuk mendapatkan kamar yang nyaman. Pastikan untuk tidak menumpuk sampah di kamar sobat. Selalu segera buang sampah sekecil apapun dengan segera sehingga tidak menumpuk dan menyebabkan sobat lebih malas lagi untuk membuangnya.

Usahakan tiap bangun tidur dan setelah pulang ke kos, sobat selalu menyapu maupun membersihkan kamar sobat. Hindari juga menumpuk baju kotor secara sembarangan, selain tidak sedap dipandang tumpukan baju kotor akan menjadi pemicu datangnya nyamuk. 

Jika memang baju sobat sudah kotor segara letakan ditempat khusus yang tidak terlihat cukup dengan metode sederhana seperti letakan pada kantong plastik lalu taruh di dalam laci maupun bagian bawah lemari,  dan segera dicuci ataupun di laundry jika menurut sobat jumlahnya sudah cukup banyak.

Nah, mudah bukan tips membuat kamar kost sobat menjadi lebih nyaman? Mudah-mudahan sobat dapat menerapkan tips-tips di atas dengan mudah. Sehingga kamar kost sobat benar-benar akan bersih, rapi dan nyaman untuk dihuni. Dan tentunya membuat produktifitas sobat meningkat kedepannya. Selamat mencoba.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here